Halo para readers, apa kabar nya ni? Semoga kalian semua sehat-sehat saja dan selalu dalam perlindungan Yang Maha Kuasa. Hari ini saya mau share projek yang saya lakukan, mengubah Shock Yamaha Lexi S menjadi double Shock
Artikel ini akan saya bagi menjadi 2, di bagian 1 ini saya akan lebih spesifik membicarakan kenapa saya ingin mengubah menjadi double shock, dan juga barang-barang apa saja yang harus di siapkan. Sebelum kawan-kawan readers membaca lebih jauh, saya ingatkan dulu bahwa modifikasi seperti ini akan menggugurkan garansi produk ya, jadi buat kawan-kawan yang ingin mencoba siapkan hati dan dompet dulu untuk praktek nya.
Jadi kenapa pilih double shock si? Memang single shock di Yamaha Lexi gak cukup? Sebenernya cukup saja dan sudah mumpuni kok, namun modifikasi ini saya lakukan karena kebutuhan saya terhadap pemakaian motor tersebut. Dengan Shock ganda, pasti lebih baik untuk menahan beban dan juga lebih nyaman. Memang single shock tidak bisa menahan beban atau dibuat lebih nyaman? Bisa saja, tapi ini perlu riset suspensi yang baik, dan juga shock yang memiliki kualitas mumpuni.
Selama saya memakai single shock aftermarket ini, saya merasa handling motor yang baik, namun masih ada kekurangan dari sisi rebound atau tendangan balik nya, shock ini menendang terlalu cepat padahal sudah di setel sebelum nya, dan juga compression yang masih belum dapat titik yang pas, sehingga suspensi terasa sedikit keras, konsekuensi nya, motor sangat enak saat bertemu jalanan lurus tidak bergelombang, namun saat bertemu jalan yang berlubang terasa kurang nyaman dan bila saat jalanan basah karena hujan, shock juga terasa terlalu keras menyebabkan feeling kita terhadap traksi ban berkurang. Nahh dari pengalaman saya itu saya mau mencoba aplikasi double shock di Yamaha Lexi S saya.
Pertama-tama yang harus kita siapkan adalah Sparepart substitusi nya untuk pemasangan double shock. untuk mengetahui detail parts apa saja yang dibutuhkan kawan-kawan bisa lihat buku parts catalogue dari Yamaha Aerox di https://www.yamaha-motor.co.id/partscatalogue/. nanti akan muncul tampilan seperti dibawah
Nahh teman-teman silahkan masukan sesuai dengan di atas, Besar nya Cc, Model dan tahun nya. Karena saya mau memasang shock aerox yang model tabung, makanya saya input Model nya Aerox-GDR155-R, untuk tahun nya bebas saja mau tahun berapa.
Setelah masuk akan terlihat menu detail dari parts-parts Yamaha, dan kita masuk ke Rear Arm & Suspension, seperti gambar dibawah
Kita click image seperti di atas dan kita lihat keperluan-keperluan parts yang harus kita beli. Apabila kita ingin mengganti total parts untuk modifikasi menjadi double shock, bisa pesan semua parts tersebut, namun apabila kita masih mau menggunakan parts lama dari Yamaha Lexi kita, berikut parts yang harus di pesan ke Yamaha pada gambar dibawah
Setelah parts-parts tersebut kita pilih silahkan input barang-barang tersebut, lalu tekan tombol HET untuk dan pastikan semua barang sudah benar, lalu tekan kembali tombol untuk cetak pesanan tersebut maka akan keluar seperti dibawah ini
Nahh dari list di atas, ini yang harus kita bawa ke dealer Yamaha untuk memesan nya, atau bila kawank-kawan ingin praktis silahkan pesan melalui marketplace saja seperti tokopedia, bukalapak, dll.
Dari seluruh item di atas, ada 1 item lagi yang vital yang harus dibeli, yaitu anting shock, dia akan jadi dudukan shock yang akan kita tempel di rangka. barang nya seperti ini:
Anting shock ini ada juga di jual di marketplace, atau apabila kita mau cari bisa ke tukang reparasi shockbreaker harga nya sekitar 10rb-an.
Jadi kalau di hitung-hitung kita sudah belanja sekitar 1.600.000 ni untuk mengubah shock Lexi menjadi double shock. Kok harganya lumayan ya? apa gak bisa lebih murah? Bisa banget! kalian cari aja shock copotan Yamaha Aerox, untuk sementara bila budget pas-pasan bisa membeli shock copotan model non tabung, paling sekitar 300-400rb-an kok, sudah hemat setengah nya tuh jadi abis sekitar 800rb.
Next di bagian ke 2 saya akan share ya bagaimana pemasangan dan review pemakaian lexi menjadi double shock. Terima kasih untuk kawan-kawan yang sudah menyempatkan membaca, bagi yang masih bingung dan ingin bertanya-tanya silahkan DM saja saya di Instagram saya @Garasi054 atau tuilskan komentar di bawah, saya akan coba balas satu-persatu bila waktu memungkinkan ya.
- PRELOAD ADJUSTER, ALAT UNTUK MENYETEL KEKERASAN SHOCK DEPAN MOTOR - December 25, 2022
- MOTOR JUARA MOTOGP 2022 - December 22, 2022
- Kuat nya Brand BTS, membuat BTS Meal Langsung Viral dalam 1 hari! - June 9, 2021